Kamis, 26 Maret 2009

[resensi buku] Menelusuri Masa Depan

Suara Pembaruan, Maret 2009

Banyak pertanyaan yang muncul tentang masa depan. Dan, dapat dikatakan semua orang pasti peduli dengan masa depan itu. Akan ada berbagai pertanyaan muncul mengenai masa depan ini. Apakah Anda peduli dengan masa depan usaha Anda? Dari manakah kemungkinan datangnya para pelanggan Anda? Bagaimana dengan karier Anda sekarang atau yang akan datang? Barangkali Anda sedang memikirkan masa depan putra-putri Anda atau masa depan Amerika? Apakah Anda tertarik mengetahui risiko-risiko yang mungkin mengincar hidup Anda? Apakah Anda tertarik mengetahui bagaimana perubahan-perubahan yang akan dialami para pelanggan produk atau jasa layanan Anda di masa depan?

Untuk menjawab seluruh pertanyaan-pertanyaan tersebut, sebaiknya Anda memang membaca buku ini. Melalui buku ini kita dapat memetakan masa depan. Pemetaan masa depan adalah proses yang akan memperlihatkan kesempatan-kesempatan yang tersedia bagi seorang individu, sebuah organisasi, industri, pasar, bangsa, bahkan peradaban. Peta masa depan memperlihatkan gabungan kekuatan-kekuatan yang muncul yang akan membentuk kondisi industri-industri pada masa depan seperti layanan kesehatan atau pasar, layaknya pasar energi.

Peta-peta ini dapat mengidentifikasi risiko dan kesempatan yang sering menentukan langkah-langkah persaingan yang akan diambil, konflik atau kendala-kendala yang akan muncul atau cara-cara melakukan perubahan.

Kecenderungan Utama

Masa depan baru yang benar-benar radikal tengah hadir, sebuah masa depan ekstrem. Temukanlah sepuluh kecenderungan utama yang akan memengaruhi dunia bisnis dan individu dalam 20 tahun ke depan.

Dalam sepuluh kecenderungan utama itu, James Canton, seorang futuris global terkemuka mengingatkan perusahaan yang tergabung dalam Fortune 1.000 dan pemerintahan internasional akan ramalan global. Ia menemukan tren-tren yang akan menciptakan ancaman sekaligus peluang pada masa depan, antara lain: Strategi bisnis yang harus diterapkan untuk unggul dalam kompetisi. Beragam inovasi yang akan mengubah wajah ekonomi global.

Tren energi dan perubahan iklim yang akan membentuk ulang planet ini.

Terobosan ilmu kedokteran yang akan memperpanjang masa hidup. Persaingan global yang akan terjadi menyusul kebangkitan Tiongkok.

Merunut pada Future Shock, Megatrends, dan The Tipping Point, The Extreme Future adalah buku pedoman mengenai tren-tren utama untuk melayari abad ini. Jika Anda ingin mengetahui yang bakal terjadi kelak, bacalah buku ini.

Bagaimanapun, mengetahui masa dapan adalah hal yang menarik. Oleh karena itu, tidak mengherankan banyak orang yang pergi ke paranormal untuk melihat masa depannya. Padahal, yang mereka lakukan itu adalah ramalan, bukan sesuatu yang dapat diperkirakan. Namun, melalui The Extreme Future masa depan benar-benar dapat diketahui, dapat diperkirakan dengan hitungan-hitungan berdasarkan data. [M-5]


www.dinamikaebooks.com

0 komentar: