by: Hafez
Buku ini tidak secara langsung memberikan petunjuk instan mengenai jawaban atas persoalan hidup yang kita alami. Tapi sebaliknya memberikan kesempatan kita menyelami hikmah dari untaian kata-kata bijak di dalamnya yang secara tidak langsung berkaitan dengan petunjuk akan persoalan yang dihadapi. Dengan konsentrasi dan kepasrahan, pembaca akan mendapatkan pencerahan, dan panduan dalam melihat persoalan dengan lebih jernih, lalu memutuskan langkah penyelesaiannya. Selain itu, buku ini juga sarat dengan muatan spiritual yang akan menuntun kita menjemput pertolongan-Nya saat kita dirundung persoalan.
Ditulis oleh seorang sufi dari Persia yang hidup pada abad ke-14 bernama Khwaja Samsud-Din Muhammad Hafez-e īrāzī (lebih dikenal dengan nama pena Hafez), buku ini merupakan warisan klasik yang telah digunakan oleh jutaan manusia sejak ratusan tahun lalu.
Selami buku ini, rasakan dan manfaatkanlah. Biarkan hikmah dan petunjuk dari buku ini hadir dalam hati Anda hingga Anda bisa melihat dan memecahkan persoalan yang Anda hadapi.
www.dinamikaebooks.com
0 komentar:
Posting Komentar